Wednesday, January 31, 2018

TIPS CANTIK KULIT SEHAT CERAH TANPA MASALAH

Kulit yang cantik dan sehat adalah dambaan setiap orang, apalgi bagi kaum hawa mereka tentu mengidam idamkan kulit cantik dan cerah. Saat ini lagi trend suntik vitamin C atau suntik putih namun penggunaan suntik putih yang rutin serta harga yang tinggi tentu beresiko bagi kesehatan dan kantong anda. Berikut ini cara menjaga kulit cerah tanpa masalah ala kitabagi.com


  • Bersihkan wajah Pagi sebelum pemakaian make up  dan Malam sebelum tidur
Membersihkan wajah sangat penting bagi kesehatan kulit wajah. membersihkan wajah biasanya menggunakan dua langkah yang disebut dengan istilah double cleansing. Step yang pertama adalah gunakan cleansing milk, cleansing oil, cleansing toner serta make up remover untuk mengangkat sisa-sisa make up ataupun skin care yang anda gunakan sebelumnya. Nah untuk produknya anda bebas memilih sesuai dengan jenis kulit anda dan produk yang cocok untuk anda.
Step dua adalah menggunakan facial wash, walaupun anda telah menggunakan produk cleansing yang notabene dapat mengangkat semua sisa kotoran dan makeup diwajah namun mencuci muka dengan facial wash dapat membersihkan wajah anda secara tuntas. Dengan metode double cleansing ini secara otomatis anda terhindar dari masalah jerawat, beruntusan, dan juga kulit kusam.

  • Gunakan Hydrating toner
Setelah membersihkan wajah, maka anda harus menambahkan hydrasi pada kulit anda, serta menyeimbangkan kulit wajah anda. Selain itu sesuai namanya hydrating toner dapat menjaga kadar air pada wajah. Hal ini berguna untuk menjaga elastisitas kulit dan kelembapan kulit sehingga anda dapat memperlambat munculnya garis-garis halus peyebab keriput. Untuk mengetahui apakah produk tersebut hydrating toner atau bukan anda dapat mencari kata-kata  soothing, moisturizing, calming, atau hydrating pada produk.
  • Gunakan serum 
Setelah menggunakan toner anda wajib menggunakan serum. Serum berbeda dengan pelembab wajah. Serum memiliki bahan aktif, vitamin, C dan antioksidan yang mampu menembus lapisan kulit yang lebih dalam. Pemilihan serum dapat anda sesuaikan dengan kebutuhan kulit anda, seperti serum anti penuaan, pencegah flek hitam, serum pencerah wajah, serum pemutih wajah dan lain-lain. Manfaat lain serum adalah menjaga elastisitas kulit, mengencangkan wajah, menyamarkan fleks dan kerutan, menutrisi wajah, memberikan efek kulit yang cerah dan bersinar.
  • Gunakan Pelembab
     
Penggunaan pelembab manfaatnya hampir sama seperti serum, namun serum memiliki konsentrasi kelembabapan yang lebih tinggi dibandingkan dengan pelembab biasa. Jika anda menggunakan serum terlebih dahulu maka pelembab yang anda gunakan dapat terserap lebih maksimal dan lebih baik.



  • Gunakan Sunblock
Sunblock sangat penting apalagi dengan polusi dan banyak zat-zat berbahaya di udara. Sunblock juga bermanfaat menghalangi sinar matahari langsung menyengat kulit wajah anda. Gunakan sunblock di pagi hari atau sebelum anda beraktifitas keluar rumah. Gunakan SPF (Sun Protector Factor) yang tepat sesuai dengan kebutuhan anda. Sunblock dapat melindngi anda dari paparan sinar UVA dan UVB sehingga anda terhindar dari fleks hitam, keritan dan penuaan dini

Nah itulah beberapa tips menjaga kulit sehat dan cerah ala kitabagi.com

No comments:

Post a Comment