Thursday, February 15, 2018

Sistem Pernafasan Pada Hewan

A.    Sistem Pernafasan Pada Hewan
Hewan mempunyai alat pernafasan yang berupa alat pemasukan dan alat  pengangkutan udara. sedangkan  yang termasuk  dalam pemasukan udara adalah, hidung, mulut (kulit) dan yang  termasuk dalam  alat pengangkutan udara adalah; darah oleh haemoglobin.

1.      Sistem pernafasan pada Reptil

Dimana hewan  reptile bernafas  dengan menggunkan paru-paru. Jadi penyerapan  oksigen oleh darah terjadi di dalam paru-paru. Sedangkan alat  pernafasan hewan Reptil:
Hidung=> Batang tenggorokkan => Paru-paru. 
2.      Sistem pernafasan pada Ikan

Ikan bernafas  dengan menggunakan insang dan hidup di air.  Dengan demikian  system pernafasan  ikan yang  menggunakan insang  itu mengambil oksigen yaitu  dengan berdifusi ke dalam kapiler-kapiler darah. Sedangkan  untuk beberapa jenis  ikan yang bisa hidup di rawa-rawa, anaka akan kesulitan untuk mendapatkan oksigen dari insangnya, sehingga ikan yang hidup di rawa-rawa itu sering muncul ke permukaan mengambil udara untuk mengisi Labirin. Labirin merupakan  rongga udara yang sangat  berada di atas insang yang terdiri atas  lipatan-lipatan dan tidak teratur.  
3.      Sistem pernapasan pada burung

Dengan menggunakan  paru-paru dan pundi-pundi udara  burung bernapas dan   penyerapan oksigen  oleh darah  yang berlangsung hanya  dengan paru-paru. Sedangkan  pundi-pundi  udara itu merupakan  tempat yang dipakai  untuk menyimpen persediaan udara.
Alat-alat  yang digunakan  dalam pernapasan :
Hidung => Batang tenggorokan => Cabang batang tenggorokan => Paru-paru.
4.      Sistem pernafasan pada amfibi

Sistem pernafasan pada amfibi (katak), selain lewat  paru-paru  oksigen juga  bisa melalui kulitnya dan selaput rongga  mulut.
 Alat-alat pernafasan dengan Paru-paru :
 Hidung => Rongga mulut =>  Paru-paru  
5.      Sistem pernafasan pada serangga

Serangga bernafas dengan menggunakan system trachea, yaitu oksigen tidak  diedarkan melalui  darah. Tetapi  sepanjang kedua sisi tubuh dan lubang-lubang  sebagai tempat untuk keluar masuknya udara atau dinamakan Stigma. Stigma merupakan tempat  muaranya pembuluh-pembuluh  trachea yang  mempunyai bentuk bercabang-cabang ke seluruh bagian tubuhnya.  Sedangkan  pernafasan  serangga sering dinamakan pernafasan aktif, sebab udara yang keluar masuk melalui trachea dengan  menggunakan gerakan otot secara teratur.
6.      Sistem pernafasan pada Protozoa

Pada hewan protozoa tidak mempunyai alat pernafasan  khusus karena merupakan  hewan yang bersel satu  atau satu sel. Sedangkan oksigen  dapat masuk melalui seluruh permukaan  tubuh secara difusi. 
7.      Sistem pernafasan pada cacing tanah

Pada cacing tanah itu tidak memiliki alat pernafasan khusus, akan tetapi melalui  seluruh permukaan kulit tubuhnya yang selalu  basah oleh  kelenjar-kelenjarnya yang dapat menghasilan lender.


No comments:

Post a Comment