Agar
dapat menyimak dengan baik, penyimak perlu mengetahui syarat menyimak efektif
adapun syarat tersebut adalah (1) menyimak dengan berkonsentrasi, (2) menelaah
materi simakan, (3) menyimak dengan kritis, dan (4) membuat catatan
(Universitas terbuka, 1985:35).berikut ini adalah penjelasan masing-masing
aspek tersebut.
1) Menyimak
dengan berkonsentrasi
Menyimak
dengan berkonsentrasi adalah kegiatan memusatkan pikiran, perasaan, dan
perhatian terhadap bahan simakan yang disampaikan pembicara. Untuk dapat
memusatkan perhatian terhadap bahan simakan yang disampaikan pembicara dengan
baik, penyimak harus dapat menghindari gangguan menyimak, baik yang berasal
dari dirinya sendiri ataupun yang berasal dari luar. Beberapa factor luar yang
dimaksudkan adalah (1) orang yang datang terlambat, (2) keanehan-keanehan yang
terjadi di antara pembicara dan penyimak, (3) metode dan teknik yang tidak
tepat dalam situasi komunikasi tersebut, (4) pakaian pembicara, dan (5)
pembicara yang tidak menarik, merangsang, dan tidak menyenangkan.
2) Menelaah
materi simakan
Untuk
menelaah materi simakan, penyimak dapat melakukan hal-hal berikut ini. (1)
mencari arah dan tujuan pembicaraan, (2) mencoba membuat penggalan-penggalan
pembicaraan dari awal sampai akhir, (3) menemukan tema sentral (pokok)
pembicaraan, (4) mengamati dan memahami alat peraga (media) sebagai penegas
materi simakan, (5) memperhatikan rangkuman yang disampaikan pembicara.
Implikasinya dalam pembelajaran bahwa anda seharusnya setiap akhir pelajaran
membuat rangkuman untuk memudahkan siswa dalam memahami pokok-pokok materi
pelajaran.
3). Menyimak
dengan kritis
Yang dimaksud dengan menyimak kritis
adalah aktivitas menyimak yang para penyimaknya tidak dapat secara langsung
menerima gagasan pembicara atau tidak searah dalam memahami suatu konsep dengan
pembicara sehingga mereka meminta argument pembicara.
Siswa
yang kritis dalam menyimak, ia dapat mempergunakan hasil simakan tersebut
sebagai referensi untuk kegiatannya dalam berbicara, membaca, maupun menulis.
a). Membuat
catatan
Penyimak
yang baik adalah penyimak yang selalu membuat catatan dalam kegiatannya.
No comments:
Post a Comment