4.3.1 Nilai Pendidikan Tattwa (Filsafat).
Tattwa dalam
ajaran agama Hindu bukanlah semata-mata
untuk mencari kebenaran, namun sesungguhnya adalah sebagai suatu ajaran untuk
menemukan hakikat dari segala sesuatu yang sedalam-dalamnya. Secara keseluruhan yang dimaksud dengan nilai tattwa yaitu segala sesuatu yang berguna
dalam kehidupan umat Hindu. Nilai tattwa
merupakan nilai yang sangat berguna dalam kehidupan beragama khususnya agama Hindu.
Maksud dari pendidikan tattwa, disini adalah suatu pendidikan yang mempelajari tentang
aspek Ketuhanan atau hakikat kebenaran dari sesuatu. Karena itu tattwa adalah membicarakan masalah aspek Ketuhanan atau hakikat
kebenaran sesuatu, maka manusia mulai berfilsafat.
Tattwa atau filsafat merupakan konsepsi yang menyeluruh tentang Tuhan, alam
semesta dan manusia. Nilai-nilai
serta norma- norma
yang dapat dipakai sebagai dasar dalam sikap serta perbuatan manusia dalam
hubungannya dengan dirinya sendiri, alam semesta dan penciptaan-Nya (Tuhan).
Kemudian dalam hubungannya dengan pendidikan
tattwa yang terdapat pada Implementasi ajaran Tri Hita Karana dalam sistem kepemimpinan di Desa Pakraman Kintamani adalah nilai-nilai Ketuhanan atau spiritual dan hakikat dari pelaksanaa upacara yadnya yaitu Upacara Ngusaba dan Meklaci. Nilai yang filsafat
terkandung dalam pelaksanaa upacara yadnya,
terdapat pada pelaksanaan upacara meklaci
dan upacara ngusaba. Upacara meklaci adalah upacara memohon
keselamatan lahir, bathin dan pengangkatan jero
kubayan secara niskala bahwa saat
itu agar sudi kiranya Ida Sang Hyang Wihi
Wasa memberikan anugrah dan sinar sucinya Selain itu nilai tattwa juga terdapat dalam penggunaan
hewan sebagai sarana upacara. Hewan yang dipergunakan sebagai korban dalam
upacara adalah bersifat penyupatan dengan
tujuan menjelmanya dia sebagai manusia kelak agar dapat berbuat kebajikan
sehingga mencapai kesempurnaan.
No comments:
Post a Comment